Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Simak Tips Pilih Saham Murah di IG Live MNC Sekuritas Sore Ini!
Advertisement . Scroll to see content

Anies Minta Dunia Usaha Siapkan Protokol Bekerja dari Jarak Jauh

Jumat, 13 Maret 2020 - 20:28:00 WIB
Anies Minta Dunia Usaha Siapkan Protokol Bekerja dari Jarak Jauh
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan keterangan pers terkait virus korona di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (2/3/2020). (Foto: iNews.id/Wildan Catra Mulia).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta dunia usaha menyiapkan skenario terburuk dengan mempekerjakan karyawannya dari jarak jauh. Saran ini disampaikan untuk menyiagakan dan memastikan jika terjadi keadaan buruk menimpa Ibu Kota terkait meluasnya penyebaran virus korona (Covid-19).

"Kepada dunia usaha, kami minta untuk menyiapkan protokol kerja dari jarak jauh," katanya di Balai Kota, Jakarta, Jumat (13/3/2020).

Anies meminta dunia usaha tetap menyiapkan skenario terburuk walaupun perintah bekerja dari jarak jauh belum resmi dikeluarkan. Dia mengaku, penyebaran virus korona begitu mengkhawatirkan.

"Hari ini belum ada arahan kantor-kantor staf bekerja dari jauh, tapi dunia usaha harus mulai menyiapkan jika sampai kita harus melakukan kerja jarak jauh, sudah siap prosedurnya, sudah siap caranya," ujarnya.

Anies kembali meminta dunia usaha menyiapkan segala sesuatunya jika kemungkinan buruk terjadi. "Karena itu saya mengimbau ke semua untuk menyiapkan. Kita berharap tak menghadapi situasi ini, tapi bila terjadi maka dunia usaha sudah siap," ujarnya.

Editor: Djibril Muhammad

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut