Anies Tak Masuk Radar Pilgub Jakarta Partai Demokrat, Ini Nama yang Dilirik
JAKARTA, iNews.id - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak masuk radar Pemilihan Gubernur Jakarta 2024 Partai Demokrat. Pada putaran kedua Pilgub DKI Jakarta 2017 lalu, Demokrat mendukung Anies setelah Agus Harimurti Yudhoyono kalah di putaran pertama.
"Tidak, (Anies) tidak masuk radar kami (Partai Demokrat)," kata Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra saat dikonfirmasi, Minggu (26/5/2024).
Herzaky menyebut, Demokrat lebih melirik sejumlah nama potensial baik dari internal maupun eksternal partai. Beberapa nama itu seperti eks Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, kader Partai Gerindra Budi Djiwandono hingga mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
"Kalau dari dalam, ada beberapa nama. Di antaranya Teh Iti Jayabaya, mantan Bupati Lebak, Teh Cellica Nurrachadiana, mantan Bupati Karawang, dari srikandi Demokrat. Ali Suharli, anak muda anggota DPRD Provinsi Jakarta. Dan, beberapa nama lainnya," ujarnya.
"Kalau eksternal, kami lihat Budi Djiwandono dari Gerindra. Anggota DPR RI dari Kaltim. Sukses pimpin Tim Bravo TKN pas Pilpres 2024 lalu. Kita juga mencermati Ridwan Kamil, Golkar. Kuat ini Jakarta kalau beliau mau maju di sini. Lalu, ada Pak Sudirman Said. Beliau ini sangat kompeten, leadership, manajerial, kompetensi teknisnya," tambahnya.
Terpisah, Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta, Mujiyono masih merahasiakan nama kandidat bakal calon Gubernur Jakarta 2024. Pihaknya terus menjajaki dan menjalin komunikasi dengan sejumlah partai politik untuk membentuk koalisi pemenangan di DKI Jakarta.
"Nama bakal calonnya belum waktunya disampaikan ke publik. Hampir semua parpol sudah diajak diskusi informal," kata Mujiyono.
Editor: Reza Fajri