Anies Tanggapi Santai Data Pribadinya Diungkap Hacker Bjorka: NIK Salah
Selasa, 13 September 2022 - 13:31:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Aksi hacker Bjorka mengungkap data pribadi pejabat Indonesia menjadi sorotan. Salah satunya yang menjadi korban yakni Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Namun, Anies memastikan data pribadi yang disebar ke publik salah. Dia menanggapi dengan santai aksi Bjorka itu.
"Iya, sayang. Nomor induk kependudukannya salah," kata Anies di DPRD DKI Jakarta, Selasa (13/9/2022).
"Nomor HP-nya juga salah," ujar Anies saat ditanya lagi soal nomor HP yang beredar.
Selain Anies, Menko Polhukam Mahfud MD juga menjadi korban penyebaran data pribadi. Mahfud juga menanggapinya dengan santai.