Anies Targetkan Pembangunan MRT Fase 2A Selesai 2028
JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan melakukan peletakan batu pertama konstruksi Paket Kontrak 202 (CP202) MRT Jakarta Fase 2A di Plaza Beos, Jakarta Barat, Sabtu (10/9/2022). Dalam kegiatan itu, Anies memprediksi proyek tersebut akan rampung pada enam tahun lagi.
"Menurut proyeksi diperkirakan tahun 2028. Ini semua akan selesai di Kota Tua," kata Anies usai melakukan groundbreaking di Plaza Belos, Jakarta Barat, Sabtu (10/9/2022).
Bagi Anies, pembangunan MRT Jakarta merupakan proyek strategis lintas waktu. Proses penyusunan konsep, pencarian dana, hingga pelaksanaan pembangunan memakan waktu yang cukup panjang.
"Kalau anda perhatikan sejarah perjalanan MRT bukan perjalanan satu dua tahun, bukan satu dua gubernur, tetapi juga dekade," ujar Anies.
Anies merasa, proyek tersebut merupakan tanggung jawab gubernur sebelumnya hingga yang akan datang. Dia pun percaya gubernur selanjutnya dapat meneruskan proyek MRT Jakarta hingga rampung.