Baintelkam Polri Dipenuhi Asap Pekat, Petugas Damkar Gunakan Robot Pengurai Asap
Jumat, 25 November 2022 - 01:10:00 WIB
Berdasarkan informasi yang dihimpun, petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan masih melakukan pemadaman guna mencari titik api di sebagian kabel listrik. Petugas Damkar pun menggunakan pengurai Asap LUF 60 Robot yang dikendalikan melalui remote control.
Suparno menegaskan, dugaan pemicu kebakaran yakni lantaran pergantian pekerjaan baterai di panel listrik.
"Awal kebakaran yang informasinya itu pergantian pekerjaan baterai di panel listrik," ucapnya.
Editor: Aditya Pratama