Demo di Depan DPR Sempat Ricuh, Massa Dipukul Mundur Polisi
JAKARTA, iNews.id - Demo mendukung hak angket untuk menyelidiki kecurangan Pemilu 2024 di depan Gedung DPR, Jakarta, Selasa (19/3/2024), sempat ricuh. Massa yang masih bertahan hingga pukul 20.00 WIB dipukul mundur polisi agar membubarkan diri.
Kericuhan terjadi setelah massa membakar ban dan spanduk. Mereka lalu dipaksa mundur karena polisi menganggap sudah memberi kelonggaran waktu hingga pukul 18.00 WIB.
Prator dari atas mobil komando menyerukan massa akan bertahan sampai pukul 22.00 WIB.
"Kita pulang karena diusir, tapi kita akan kembali dengan jumlah massa yang lebih besar. Kita akan pulang tapi kami minta dua rekan kami yang ditahan untuk dikembalikan kepada kami, kami bukan kriminal," ujar orator dari mobil komando.
Pantauan iNews.id di lokasi pukul 20.30 WIB, polisi terus maju untuk membubarkan demonstran. Sebagian emak-emak yang tergabung dalam massa demo tetap ngotot untuk melawan.