Di Desa Tanjung Anom Tangerang, TNI AL Gelar Vaksinasi Serentak untuk Masyarakat Pesisir
Sabtu, 17 Juli 2021 - 10:14:00 WIB
Pantauan di lokasi, antusias warga pesisir terlihat luar biasa dalam mengikuti vaksinasi. Meja registrasi belum dibuka mereka sudah memenuhi ruang tunggu yang disediakan. Tepat pukul 08.30 WIB warga diperkenankan untuk ke meja registrasi satu persatu sesuai dengan nomor antrian.
Kemudian warga setelah registrasi diperkenankan ke meja vaksinasi untuk diukur tensi terlebih dahulu. Selanjutnya, baru dilakukan penyuntikan vaksin di meja yang sama.
Setelah divaksin warga dilakukan obeservasi terlebih dahulu sebelum diperkenankan kembali ke rumah masing-masing.
Editor: Rizal Bomantama