Ecky Pemutilasi Angela Diduga Merasa Nyaman Berhubungan dengan Perempuan Lebih Tua
Sabtu, 07 Januari 2023 - 19:57:00 WIB
Kasus ini terkuak saat polisi menemukan jasad seorang perempuan dalam kondisi telah dimutilasi di sebuah kontrakan di Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jumat (30/12/2022) lalu. Ketika itu polisi tengah mencari seorang lelaki bernama M Ecky Listiantho yang dilaporkan hilang.
Saat polisi mengecek kontrakan, mereka menemukan dua boks kontainer yang dilakban. Di dalam kontainer tersebut terdapat sejumlah plastik hitam yang isinya ternyata potongan tubuh perempuan.
Editor: Reza Fajri