Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Jalur Alternatif Jakarta Bogor untuk Perjalanan Lebih Cepat dan Bebas Macet
Advertisement . Scroll to see content

Gagalkan Pembobolan ATM di Bogor, Polisi Sempat Kejar-kejaran dengan Pelaku

Jumat, 25 Maret 2022 - 21:33:00 WIB
Gagalkan Pembobolan ATM di Bogor, Polisi Sempat Kejar-kejaran dengan Pelaku
Gagalkan Pembobolan ATM di Bogor, Polisi Sempat Kejar-kejaran dengan Pelaku (foto: istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Satlantas Polres Bogor menggagalkan aksi pembobolan mesin ATM di Jalan Jakarta-Bogor, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor. Sempat terjadi kejar-kejaran antara olisi dengan para pelaku.

Kasatlantas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata mengatakan peristiwa itu berawal dari adanya warga yang mendatangi Pos Polisi 10B depan Cibinong City Mall pada Kamis (24/3/2022) malam. Warga melapor melihat ada mobil Avanza berwarna silver yang mencurigakan parkir dekat ATM.

"Saksi mata mengaku melihat cahaya percikan api dari dalam ATM yang diduga kuat pelaku mencoba pengelasan," kata Dicky ketika dikonfirmasi, Jumat (25/3/2022).

Setelah mendapati laporan, polisi dengan cepat langsung mendatangi lokasi kejadian. Mengetahui kedatangan polisi, para pelaku langsung masuk mobil dan pergi ke arah Jakarta.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut