Hari Pertama Jam Masuk Sekolah 6.30 di Bekasi, Ortu Murid Keluhkan Macet
"Karena lingkungan sekolah semua ya SMP di sini SD di sini di sana SMP juga jadi barengan masuk jadi macet banget jalan," pungkasnya.
Sebelumnya, Dedi Mulyadi menjelaskan alasan mengeluarkan aturan jam masuk sekolah lebih awal. Dia mengatakan aturan itu diberlakukan agar anak sekolah bisa libur pada Sabtu dan Minggu.
“Ini mulai diberlakukan pada tahun ajaran baru. Masuk sekolah pukul 06.30 adalah bentuk kompensasi dari Sabtu dan Minggu yang libur. Jadi lebih baik dimulai lebih pagi,” kata Dedi dalam keterangannya, Rabu (4/6/2025).
Dia pun mendorong seluruh tugas para murid diselesaikan di lingkungan sekolah. Sehingga murid tidak lagi terbebani pekerjaan rumah.
Dedi menilai waktu di rumah bisa dimanfaatkan untuk mengembangkan keterampilan lain seperti mengikuti les musik, belajar bahasa asing, atau membantu orang tua di rumah.
"Semua tugas dikerjakan di sekolah, tidak dibawa pulang. Di rumah, anak-anak harus bisa rileks, membaca buku, berolahraga, atau membantu orang tua," tuturnya.
Editor: Rizky Agustian