Heboh Emak-Emak Adu Jotos di Bekasi hingga Babak Belur

JAKARTA, iNews.id - Aksi saling jambak dan cakar terjadi di antara ibu-ibu di kawasan Bekasi, Jawa Barat. Akibatnya, mereka mengalami luka pada bagian wajah hingga kaki.
Menurut Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Metro Jaya, AKBP Reonald Simanjuntak terdapat dua lokasi dan peristiwa berbeda di wilayah Bekasi, Jawa Barat. Kasus pertama terjadi pada Kamis, 17 Agustus 2025 lalu dan baru dilaporkan pada Senin (18/8/2025) dini hari sekitar pukul 04.54 WIB.
"Korban inisial A perempuan dan pelaku inisial A dan T perempuan. Kronologisnya, korban baru saja pulang dari pasar dan berpapasan dengan pelaku," ujarnya pada wartawan, Senin (18/8/2025).
Menurutnya, korban dan pelaku awalnya saling melihat saat berpapasan di Jalan Cluster Allena Residence, Padurenan, Mustikajaya, Bekasi. Mendadak pelaku berkata kasar dan memaki korban. Korban reflek menutup mulut pelaku menggunakan tangan kirinya, tapi pelaku malah menggigit jari telunjuk korban.
Usai cekcok, korban mengalami luka gigit di bagian jari telunjuk kirinya, mata kiri merah, dagu lecet, siku tangan memar, dan kaki memar.