Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penampakan Guru Diduga Lecehkan Siswi SMPN 13 Kota Bekasi Diperiksa Polisi
Advertisement . Scroll to see content

Ini Respons RS Sentosa Bogor Akan Dipolisikan Orang Tua Bayi Tertukar

Sabtu, 26 Agustus 2023 - 13:59:00 WIB
Ini Respons RS Sentosa Bogor Akan Dipolisikan Orang Tua Bayi Tertukar
RS Sentosa Bogor merespons rencana dua orang tua bayi tertukar untuk melaporkan masalah tersebut ke polisi. (Foto: Ilustrasi/Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Rumah Sakit (RS) Sentosa Bogor menghormati rencana dua orang tua bayi tertukar yang akan membuat laporan polisi. Mereka berupaya agar masalah itu diselesaikan secara damai dan kekeluargaan.

"Sekarang ini bagaimana rumah sakit dengan kedua orang tua. Kami tetap pada prinsipnya sebagaimana di awal dulu, kita tidak lupa. Kita tetap ingin semua penyelesaian damai dan kekeluargaan," ujar Juru Bicara RS Sentosa Bogor, Gregg Djako, Sabtu (26/8/2023).

"Seperti yang kita saksikan semalam antara keluarga berdamai, kami juga berharap perdamaian juga. Lalu kemudian proses penyelesaian terbaik secara kekeluargaan, bisa juga dilakukan dalam rumah sakit, kami juga berharap begitu," kata Gregg.

Kendati demikian, dia mengapresiasi upaya polisi bersama pihak untuk menyelesaikan permasalahan kasus bayi tertukar tersebut.

"Ya rumah sakit pada prinsipnya menghormati dan menghargai setiap hak hukum orang. Tadi malam sudah bertemu dan kemudian sudah jelas tertukar sama siapa, itu semua harus diapresiasi langkah kepolisian mengundang semua stakeholder dari KPAI, PMK, Dinsos. Artinya bahwa satu poin sudah kita lewati bersama," tutur Gregg.

Dia mengatakan, sejauh ini rumah sakit selalu kooperatif dan terbuka untuk turut serta membantu persoalan, termasuk sudah mendapat sanksi sosial dan lainnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut