Inovasi Digital, Polda Metro Jaya Luncurkan Aplikasi Sigap
"Penggunaan Sigap diharapkan dapat menjadi teknologi yang sangat membantu proses belajar mengajar dan pengasuhan dalam situasi pandemik Covid-19," ujarnya.
Project Manager Sigap AKBP Andi Sinjaya menuturkan, aplikasi digital ini merupakan salah satu komitmen Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana untuk menjadikan Polda Metro Jaya sebagai contoh dan pelopor inovasi untuk kepentingan masyarakat dan institusi Polri dalam menghadapi tantangan global menuju revolusi industri 5.0.
Sigap yang merupakan akronim dari Siswa Gadik Pengasuh merupakan aplikasi berbasis android atau iOS. Aplikasi ini diharapkan juga menjadi sebuah wadah interaksi antara siswa, gadik, dan pengasuh dalam proses belajar mengajar sehingga mampu menghasilkan pembelajaran yang berkualitas. Selain itu, aplikasi Sigap juga memiliki fungsi evaluasi, yang mampu mengukur serta memacu kinerja siswa, gadik dan pengasuh secara efektif dan efisien.
"Aplikasi ini dibangun sebagai upaya problem solving atas permasalahan dalam proses belajar dan mengajar terhadap siswa pendidikan pembentukan Bintara Polri di SPN Polda Metro Jaya," tuturnya.
Aplikasi Sigap diluncurkan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sujana. Menurut Nana, dalam menghadapi aktivitas di tengah pandemi Covid-19, semua orang harus dengan Sigap. Karena itu, peluncuran aplikasi ini merupakan implementasi semangat tersebut.
Editor: Zen Teguh