Jadwal Operasional Dibatasi, KRL Bogor-Jakarta Sepi
JAKARTA, iNews.id - KRL rute perjalanan dari arah Bogor menuju Jakarta pada pagi hari ini terpantau sepi. Dilihat pada pukul sekitar 06.30 WIB, hanya terlihat sekitar 5-7 penumpang dalam satu gerbong KRL.
Sebelumnya diberitakan, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) menerapkan pembatasan operasional kereta rel listrik (KRL) saat libur Hari Raya Idul Fitri, yaitu 24 dan 25 Mei 2020.
Hal tersebut bertujuan untuk melayani masyarakat yang khusus berkegiatan menggunakan KRL di sektor-sektor yang dikecualikan selama penerapan PSBB.
VP Corporate Communications, PT KCI, Anne Purba menjelaskan, pihaknya hanya melayani perjalanan KRL dengan jam operasional pukul 05.00-08.00 WIB pada pagi hari. Kemudian, dilanjutkan pukul 16.00-18.00 WIB pada sore hari di seluruh lintas perjalanan.
Anne mengatakan penumpang semakin sepi akibat pembatasan jam operasional, Minggu (24/5/2020).