Jalan Gatsu Arah Slipi Macet Parah usai Diguyur Hujan Deras Sore Ini
Kamis, 30 Oktober 2025 - 18:06:00 WIB
Untuk Jalan Tol Dalam Kota di ruas Semanggi terlihat arus lalu lintas ramai lancar di kedua arah. Kendaraan terlihat melintas di kedua arah tanpa hambatan.
Sebelumnya dilaporkan, dari akun X TMC Polda Metro Jaya hujan deras yang melanda sejumlah wilayah di Jakarta menyebabkan banjir. Salah satunya di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Adapun ketinggian air mencapai 30-35 sentimeter (cm).
Selain itu, TMC Polda Metro Jaya juga melaporkan adanya pohon tumbang di Jalan Dharmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Setidaknya ada sejumlah mobil yang tertimpa pohon tumbang tersebut.
Editor: Aditya Pratama