Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KAI: Jalur Kereta Api Bandung dan Cianjur Jadi Prioritas Reaktivasi
Advertisement . Scroll to see content

Jalan Menuju Cianjur di Sukamakmur Bogor Rusak, Warga: Menghambat Perekonomian

Sabtu, 05 November 2022 - 16:59:00 WIB
Jalan Menuju Cianjur di Sukamakmur Bogor Rusak, Warga: Menghambat Perekonomian
Jalan rusak di Sukamakmur Kabupaten Bogor (foto: istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Jalan utama Desa Warga Jaya, Sukamakmur, Kabupaten Bogor yang menuju ke Cianjur rusak parah. Aktivitas warga di sekitar perbatasan wilayah tersebut menjadi terganggu.

"Lubang jalan di mana-mana," kata salah satu warga, Hendi, Sabtu (5/11/2022).

Hendi menuturkan terdapat banyak lubang dengan kedalaman 10-40 cm. Kerusakan akses jalan ini disebut jadi penghambat perekonomian warga.

"Jalan rusak begini menghambat perekonomian. Biasanya warga kalau banyak wisatawan, jualan minuman sama makanan di pinggir jalan, sekarang susah wisatawan karena jalan rusak," katanya.

Selain perekonomian, jalan rusak juga berdampak kepada layanan kesehatan. Warga sekitar kini lebih memilih berobat ke fasilitas kesehatan lokasi lain karena akses yang lebih bagus.

"Ketimbang harus lewat jalan yang rusak," ujar Hendi.

Camat Sukamakmur Bakri Hasan mengatakan pihaknya sudah melayangkan surat kepada dinas terkait untuk perbaikan jalan rusak tersebut. Dalam setahun ini perawatan jalan dari dinas terkait menurutnya hanya sekali dilakukan.

"Itu pun tidak sampai sebulan jalannya kembali rusak," ucap Bakri.

Jalan itu katanya memang akses utama warga beraktivitas. Apalagi menjelang libur Natal dan Tahun Baru, jalan kerap dijadikan alternatif wisatawan yang akan ke Cianjur atau sebaliknya.

"Jangan sampai akibat jalan rusak ada warga jadi korban. Juga menghambat ekonomi warga," kata Bakri.

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut