Jalan Yos Sudarso Jakut Banjir, Pemotor Masuk Tol Hindari Genangan
JAKARTA, iNews.id - Banjir merendam Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara (Jakut) imbas diguyur hujan deras, Minggu (18/1/2026). Para pemotor diizinkan melintasi Tol Wiyoto Wiyono untuk menghindari genangan air.
Berdasarkan pantauan, banjir setinggi 40 hingga 60 cm merendam akses jalan dari arah Cempaka Putih menuju Tanjung Priok. Kondisi itu membuat lalu lintas lumpuh.
Beberapa pengendara motor yang nekat menerjang banjir berakhir terjatuh karena tingginya debit air.
Melihat kondisi darurat tersebut, petugas tol mengambil diskresi dengan mengarahkan para pemotor masuk ke tol untuk menghindari banjir sepanjang kurang lebih dua kilometer.
Salah satu pemotor, Asrul mengaku sangat terbantu dengan kebijakan ini karena kondisi jalan protokol sudah tidak mungkin dilewati.
"Tadi genangannya tinggi banget, mesin motor bisa mati kalau dipaksa. Untungnya petugas kasih izin masuk tol sebentar untuk lewat," ujar Asrul di lokasi.