Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 tempat nongkrong di Jonggol Bogor yang Lagi Hits, Nyaman dan Cocok Buat Santai
Advertisement . Scroll to see content

Jalur Puncak Bogor Padat, Polisi Terapkan One Way ke Jakarta Mulai Siang Ini

Senin, 16 Mei 2022 - 14:16:00 WIB
Jalur Puncak Bogor Padat, Polisi Terapkan One Way ke Jakarta Mulai Siang Ini
Arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor sedang diberlakukan one way arah Jakarta, Senin (16/5/2022) siang. (Foto: MPI/Putra Ramadhani Astyawan)
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor sedang diberlakukan one way arah Jakarta, Senin (16/5/2022) siang. Kendaraan yang akan menuju Puncak sementara waktu tidak bisa melintas.

Pantauan di Simpang Gadog, sistem one way tersebut dimulai sekitar pukul 12.00 WIB. Proses one way ditandai dengan pendorongan kendaraan terakhir dari arah Exit GT Ciawi menuju Puncak oleh mobil patroli Satlantas Polres Bogor.

Kemudian, petugas lainnya mulai menutup akses jalan menuju kawasan Puncak dengan water barrier. Dengan begitu, kendaraan roda empat atau lebih sudah tidak bisa lagi berjalan menuju Puncak.

Sebelumnya, Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin mengatakan pada pagi hari tadi arus lalu lintas di Jalur Puncak terpantau cukup padat. Karena itu pihaknya akan memberlakukan sistem one way menuju Jakarta lebih cepat dari jadwal yang ada.

"Kami akan memberlakukan one way lebih cepat ke arah Jakarta. Tim segera menguras kepadatan di Jalur Puncak saat ini sedang berlangsung," kata Iman.

Belum diketahui pasti sampai kapan on eway menuju Jakarta ini diberlakukan. Karena, masih situasional tergantung kondisi arus lalu lintas di Jalur Puncak.

"Pelaksanaannya (oneway) menyesuaikan dengan situasi kepadatan di sepanjang Jalur Puncak. Jadi kami mengutamakan ketika kepadatan terkuras, baru kami normalkan (dua arah)," ucapnya.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut