Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pemprov DKI Himpun Donasi Rp3,6 Miliar untuk Sumatra saat Malam Tahun Baru
Advertisement . Scroll to see content

Jokowi Ungkap Pramono Anung Sudah Izin Maju Pilgub Jakarta 2 Hari Lalu

Rabu, 28 Agustus 2024 - 12:35:00 WIB
Jokowi Ungkap Pramono Anung Sudah Izin Maju Pilgub Jakarta 2 Hari Lalu
Presiden Jokowi mengungkapkan Pramono Anung sudah meminta izin untuk maju di Pilgub Jakarta sejak dua hari lalu. (Foto: Erfan Erlin)
Advertisement . Scroll to see content

Sebelumnya, Pramono Anung bercerita kala dirinya meminta izin kepada Jokowi untuk maju di Pilgub Jakarta. mengungkapkan Jokowi tertawa terbahak-bahak.

"Saya berkonsultasi, saya datang langsung dan telepon langsung, dan ketika saya berkomunikasi duduk berdua dengan beliau (Jokowi) setelah beliau pulang dari Lampung, beliau tertawa terbahak-bahak," ujar Pramono di kediamannya kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (28/8/2024).

Pada akhirnya, kata dia, Jokowi mengizinkan. "Beliau bilang begini, ‘Mas, maju’. Karena kalau berdua kadang-kadang beliau memanggil mas. Mas maju, ini tidak semua orang diberikan amanah seperti itu. 'Pak saya minta izin, bapak izinkan?' 'Saya izinkan'," tutur dia.

Diketahui, Pramono Anung telah mendaftar ke KPU DKI Jakarta. Dia diusung berpasangan dengan Rano Karno oleh PDIP.

Mereka akan menghadapi Ridwan Kamil-Suswono alias RIDO. Keduanya dijadwalkan mendaftar ke KPU Jakarta pada hari ini pukul 14.00 WIB.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut