Kebakaran Panti Asuhan Oikos Agape Permata Hati di Bekasi, Diduga karena Korsleting
BEKASI, iNews.id – Kebakaran melanda Panti Asuhan Oikos Agape Permata Hati yang beralamat di Jalan Karang Ampel, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Peristiwa tersebut diduga akibat korsleting.
“Objek yang terbakar ini bangunan yayasan yatim piatu, dugaan sementara dari arus pendek listrik,” ucap petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bekasi, Heru, di lokasi, Sabtu (2/5/2023).
Untuk menangani kebakaran tersebut, Damkar Kabupaten Bekasi mengerahkan lima armada untuk menjinakan si jago merah. Beruntung peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa.
“Untuk dua unit (mobil damkar) dari Mako Cibitung, dua unit dari Babelan, satu unit dari Metland Cibitung. Untuk personel semuanya ada 25 orang,” ucap Heru.
Dia mengungkapkan, pihaknya menerima laporan kebakaran dari warga sekitar pukul 20.00 WIB. Meski sempat mengalami kesulitan dalam memadamkan api, Heru dan kawan-kawan akhirnya bisa memadamkan api setelah berjibaku selama dua jam.