Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Saksikan Rakyat Bersuara Malam Ini: Prabowo Dilantik, Jokowi Pulang Mudik
Advertisement . Scroll to see content

KPUD Kabupaten Bogor Minta Parpol Tidak Daftarkan Bacalegnya Last Minute

Senin, 08 Mei 2023 - 19:56:00 WIB
KPUD Kabupaten Bogor Minta Parpol Tidak Daftarkan Bacalegnya Last Minute
Ketua KPUD Kabupaten Bogor Ummi Wahyuni meminta partai politik peserta Pemilu 2024 untuk tidak mendaftarkan bacalegnya menit terakhir. (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bogor meminta kepada partai politik peserta Pemilu 2024 untuk tidak mendaftarkan bacalegnya pada last minute. Karena perlu proses cukup panjang untuk melakukan verifikasi.

"Kami menghimbau kepada partai politik untuk tidak (daftar) di last minutes. Temen-temen media juga liat nih bagaimana butuh waktu yang panjang, kami mengkhawatirkan itu di hari akhir," kata Ketua KPUD Kabupaten Bogor Ummi Wahyuni, Senin (8/5/2023).

Menurut dia, sejauh ini baru satu partai politik yakni PKS yang telah mendaftarkan bacalegnya. Namun, sudah terdapat beberapa partai politik lain yang menjadwalkan untuk mendaftarkan anggotanya.

"Yang sudah mengajukan jadwal tanggal 11 PDIP, tanggal 12 itu PAN, tanggal 13 PPP dan tanggal 14 Golkar. Lainnya masih dalam komunikasi," katanya.

Adapun pendaftaran bacaleg di KPUD Kabupaten Bogor telah dimulai pada 1-14 Mei 2023 mendatang. Dengan jumlah 24 partai politik perseta Pemilu 2024.

"Kalau pendaftaran online kami membuka yang bisa di akses temen-temen. Kami juga punya grup whatsApp untuk LO apabila terjadi kesulitan. Karena memang yang berbeda dari tahun sebelumnya sama sekarang semuanya paperless atau online," tutupnya.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut