KRL Rute Jakarta-Bogor Kembali Normal, Perbaikan Listrik Aliran Atas Selesai
Rabu, 22 Februari 2023 - 12:55:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Perbaikan listrik aliran atas KRL Commuterline di antara Stasiun Pasar Minggu dan Manggarai telah selesai. Gangguan sebelumnya sempat menghambat perjalanan kereta.
"Perbaikan Listrik Aliran Atas (LAA) jalur hulu dan hilir antara Stasiun Pasar Minggu-Manggarai telah selesai penanganan petugas," tulis keterangan KAI Commuter (@commuterline) di Twitter, Rabu (22/2/2023).
Perjalanan KRL Commuterline rute Jakarta-Bogor pun kembali normal.
"Perjalanan KA saat ini normal kembali dan dalam proses penguraian kepadatan di lintas," kata KAI Commuter.