Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pemprov DKI Bakal Umumkan Hasil Kajian Kenaikan Tarif Transportasi Sebelum Pergantian Tahun
Advertisement . Scroll to see content

Kronologi LRT Tabrakan di Munjul Jakarta Timur

Senin, 25 Oktober 2021 - 16:18:00 WIB
Kronologi LRT Tabrakan di Munjul Jakarta Timur
Kereta Light Rail Transit (LRT) mengalami kecelakaan di Munjul, Jakarta Timur pada hari ini. (Foto MNC Portal).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kereta Light Rail Transit (LRT) mengalami kecelakaan di Munjul, Jakarta Timur pada hari ini. Peristiwa tabrakan dua kereta itu terjadi sekitar 10.25 WIB.

"Betul tadi siang kami konfirmasi, sekitar pukul 10.25 WIB, untuk Penyebabnya kita masih investasi, di tim INKA Sendiri," ujar Staf Humas PT INKA Advin Hidayat saat dikonfirmasi MNC Portal, Minggu (25/10/2021).

Advin menyebutkan belum diketahi secara pasti terkait penyebab terjadinya kecelakaan tersebut. Namuan saat ini pihaknya telah melakukan proses investigasi.

Advin menuturkan, kejadi tersebut terjadi setelah proses uji coba pada sekitar pukul 10 pagi tadi, ketika kereta yang sedang langsir itu menabrak kereta yang sedang parkir.

"Ketika kereta langsir, itu menumbur kereta yang lagi staping atau lagi parkir, tapi untuk lain-lain kita masih investigasi, sementara itu yang bisa saya sampaikan," katanya.

Kejadian tersebut terjadi diantara stasiun gajah Mukti sampai stasiun Ciracas. "Kurang lebih diantara dua stasiun itu, tidak terlalu panjang juga itu lokasinya," 
katanya.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut