Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : RDF Rorotan 2 Kali Gagal Uji Coba, Proyek Rp1,2 Triliun Ini Patut Dicurigai
Advertisement . Scroll to see content

LRT Velodrome-Manggarai Beroperasi Agustus 2024, Target Bawa 100.000 Penumpang Tiap Hari

Kamis, 02 Maret 2023 - 08:37:00 WIB
LRT Velodrome-Manggarai Beroperasi Agustus 2024, Target Bawa 100.000 Penumpang Tiap Hari
Ilustrasi LRT Jakarta (foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Asisten Pemerintahan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko menyebut LRT Jakarta trase Velodrome-Manggarai ditargetkan beroperasi pada Agustus 2024 mendatang. LRT Velodrome-Manggarai saat ini masih dalam tahap pengajuan perizinan trase ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

"Tidak hanya menyatakan soal trase tapi memastikan konstruksinya selesai di 2024 dan sudah ada target waktu yang ditetapkan oleh Kemenhub sehingga kalau kaitannya dengan izin trase saya rasa prosesnya on going dan kita punya komitmen sama-sama bahwa paling lambat Agustus 2024 sudah dioperasikan untuk lintasan LRT Jakarta dari Velodrome ke Manggarai," kata Sigit, Rabu (1/3/2023).

Sigit mengungkapkan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono juga sudah menemui Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi untuk membahas pembangunan LRT.

"Salah satu yang dibahas adalah kelanjutan LRT Velodrome sampai Manggarai," ucap Sigit.

Dengan target beroperasi Agustus 2024 maka saat ini LRT Jakarta juga sedang memproses persiapan konstruksi.

LRT Jakarta Fase 1B ini bakal memiliki panjang 6,4 kilometer dilengkapi dengan lima stasiun. Selain itu, ditargetkan jumlah penumpang mencapai paling sedikit 80-000-100.000 penumpang tiap hari.

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut