Maling Bobol Rumah Wartawan di Duren Sawit saat Ditinggal Liburan, Kerugian Ditaksir Rp80 Juta
Minggu, 02 Januari 2022 - 10:23:00 WIB
Barang-barang yang hilang antara lain motor Honda Vario 125 cc, uang tunai Rp15 juta, uang 100 Dolar, perhiasan emas seberat 25 gram, logam mulia seberat 30 gram, lima buah jam tangan Swatch, dan dua buah handphone.
“Sejumlah barang berharga dengan total hampir mencapai Rp80 juta raib digasak maling,” ucapnya.
Kejadian tersebut sudah dilaporkan ke Polsek Duren Sawit. Lebih lanjut, kepolisian juga sudah datang untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Editor: Rizal Bomantama