Meresahkan, 2 Pria Terekam CCTV Curi Spion Mobil Warga di Tanjung Duren Jakbar
JAKARTA, iNews.id - Pencurian spion mobil kembali meresahkan warga. Kali ini 2 pria menggasak dua spion mobil warga di Jalan Rambutan, Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.
Aksi kedua pelaku tersebut terekam kamera CCTV dan viral di media sosial.
Dalam narasi video, kejadian itu berlangsung pada Sabtu (20/5/2023) pukul 05.47 WIB. Awalnya, kedua pelaku datang ke lokasi dengan mengendarai sepeda motor.
Mereka terlihat sudah mengincar satu mobil berwarna hijau yang terparkir di depan rumah. Sebelum melancarkan aksinya, para pelaku tampak memantau kondisi di sekitar lokasi.
Saat situasi dirasa aman, para pelaku mulai melancarkan aksinya bersama-sama. Mereka mencuri sepasang kaca spion dengan cara mematahkannya secara paksa. Setelah itu para pelaku langsung kabur.
Korban bernama Yanwar mengatakan telah melayangkan protes kepada pihak keamanan di lingkungannya. Pasalnya dia menilai pihak keamanan kurang bertanggung jawab.
"Seharusnya ada keamanannya, cuma keamanannya nggak ada yang jaga," kata Yanwar, Kamis (25/5/2023).
Yanwar juga telah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Tanjung Duren.