Minyak Goreng Mahal, Harga Makan di Warteg Jakarta Akan Naik
Senin, 10 Januari 2022 - 18:17:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Pemilik usaha warung tegal (warteg) di Ibu Kota akan menaikkan harga menu makan. Kenaikan ini menyusul mahalnya minyak goreng.
Ketua Komunitas Warteg Nusantara (Kowantara) Mukroni mengatakan, harga minyak goreng saat ini Rp40.000 per dua liter. Harga tersebut dinilai memberatkan pemilik warteg.
"Masih memberatkan. Rata-rata per harinya kami menggunakan 2-4 liter," ujar Mukroni di Jakarta, Senin (10/1/2022).
Dia menuturkan, pengusaha warteg sebenarnya juga keberatan menaikkan harga menu karena takut kehilangan pelanggan dan daya beli warga yang belum pulih terkena dampak pandemi Covid-19.