MNC Group Salurkan Bantuan Bencana Sulawesi Tengah Lewat MNC Peduli
Selasa, 09 Oktober 2018 - 15:15:00 WIB
“Sumbangan ini mungkin kalau dari nilainya tidak seberapa, tapi ini merupakan niat tulus kita dari MNC Bank untuk membantu saudara-saudara di Indonedia yang terkena bencana,” ucap Ageng.
Ketua III MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo mengucapkan terima kasih kepada seluruh karyawan MNC Group yang telah menggalang dana untuk korban bencana di Indonesia.
“Kita bukan cuma galang dana dari masyarakat tapi juga dari internal MNC Group. Ini bukti empati dari dalam group. Kita berharap di dalam internal memiliki keprihatinan untuk masyarakat luas dipertahankan,” ujar Jessica.
Editor: Khoiril Tri Hatnanto