MNC Peduli dan MNC Land Gelar Operasi Katarak Gratis di KEK MNC Lido City
"Kegiatan seperti ini terus berjalan dan harapan MNC Land dan MNC Group ini dapat bisa membantu masyarakat secara produktivitasnya, otomatis juga kita kan kegiatan Kawasan Ekonomi Khusus ini tidak bisa berjalan sendiri. Jadi kita juga berharap juga dukungan dari masyarakat sekitar kita harapkan saling sinergi," kata Syaiful.
Sementara itu, dokter spesialis mata RSIA Assyifa, Riana Azmi mengatakan kegiatan kali ini merupakan tahapan skrining terhadap warga. Nantinya, beberapa warga yang terdiagnosis menderita katarak akan menjalani operasi di RS Assyfa Sukabumi.
"Hari ini kegiatan kita adalah memeriksa, menskrining pasien katarak di daerah Cigombong. Tujuan adalah memberantas kebutaan yang disebabkan katarak. Setelah kita skrining beberapa pasien yang kita dapatkan kita laksanakan operasi katarak di RS Islam Assyfa," ucap Riana.
Menurut dia, masyarakat sangat antusias mengikuti pemeriksaan ini. Dia berharap masyarakat dapat lebih peduli dan yakin katarak bisa disembuhkan.
"Harapannya supaya masyarakat mengerti bahwa kebutaan yang disebabkan oleh katarak khususnya bisa disembuhkan," tuturnya.
Sementara itu, Sekretaris Desa Watesjaya Wawan berterima kasih kepada MNC Peduli dan MNC Land atas kegiatan sosial ini.
"Pertama kami ucapkan terima kasih banyak kepada MNC Peduli dan MNC Land dan juga yang bekerjasama dengan Rumah Sakit Assyfa Sukabumi yang pada hari ini melaksanakan kegiatan pemeriksaan katarak, yang dimana kegiatan ini sangat bermanfaat buat warga kami terbukti sangat antusias mengikuti kegiatan ini," kata Wawan.
Dia berharap, kegiatan sosial seperti ini terus dilakukan oleh MNC Peduli dan MNC Land, khususnya untuk warga yang tinggal di sekitar KEK MNC Lido City.