MNC Peduli Gelar Vaksinasi di MNC Center, Targetkan 1.200 Insan Pertelevisian
Sementara itu, Johnny G Plate menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada MNC Peduli yang turut melaksanakan vaksinasi. Hal ini dinilainya sebagai keperluan bersama yakni membentuk sinergitas dari pemerintah dan masyarakat untuk menurunkan jumlah warga yang terpapar virus covid-19.
“Bergandengan tangan bersama-sama melakukan vaksinasi ini adalah model yang harus terus kita kembangkan dalam rangka mencapai herd immunity atau kekebalan kelompok untuk menangani virus covid-19,” tutur Menkominfo, Johnny G Plate.
Setelah itu, acara tersebut diakhiri dengan foto bersama. Selain Menkominfo, Johnny G Plate dan Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo turut hadir Ketua Umum IJTI, Yadi Hendriana serta perwakilan dari AVTSI, RSAU Halim Perdanakusuma, dan Dinas Kesehatan Menteng, Jakarta Pusat.
Editor: Rizal Bomantama