Pasar Pramuka akan Direvitalisasi, bakal Terkoneksi dengan LRT Velodrome-Manggarai
JAKARTA, iNews.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono meninjau Pasar Pramuka di Matraman, Jakarta Timur, yang akan direvitalisasi, Jumat (2/8/2024). Pasar yang dikenal menjual obat dan alat kesehatan itu akan diubah wajahnya dan bakal terkoneksi dengan Lintas Raya Terpadu atau LRT Jakarta.
"Kami di sini melihat rencana revitalisasi Pasar Pramuka. Nanti konsepnya akan terkoneksi dengan LRT Jakarta," kata Heru.
Saat ini, pembangunan LRT Jakarta Fase 1B sedang berlangsung. Rute ini menghubungkan Velodrome dan Manggarai.
"Rute yang paling cepat bisa digunakan adalah Velodrome-Pramuka. Sambil pembuatan strukturnya ke Manggarai," ucapnya.
Heru menyampaikan permohonan maaf karena selama proses pembangunan LRT Jakarta Fase 1B ini bakal ada pergeseran lajur kendaraan. Imbasnya, akan ada kemacetan termasuk di Jalan Pramuka.