Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : RDF Rorotan 2 Kali Gagal Uji Coba, Proyek Rp1,2 Triliun Ini Patut Dicurigai
Advertisement . Scroll to see content

Pemprov DKI Klaim 61.800 Hewan Kurban Sehat dan Layak untuk Idul Adha

Selasa, 27 Juni 2023 - 15:09:00 WIB
Pemprov DKI Klaim 61.800 Hewan Kurban Sehat dan Layak untuk Idul Adha
Ilustrasi hewan kurban (foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) mengklaim sekitar 61.800 hewan kurban di Jakarta sehat. Hewan pun layak untuk dikurbankan saat Idul Adha.

"Jadi alhamdulillah per hari kemarin (Senin 26 Juni) 61.800 sekian hewan sudah kita lakukan pemeriksaan, jadi terdiri atas sapi, kerbau, kambing, domba. Nah di antara 61.800 itu alhamdulillah dinyatakan sehat," kata Kepala Dinas KPKP DKI, Suharini Eliawati di Perumda Dharma Jaya, Cakung, Jakarta Timur, Selasa (27/6/2023).

Eli sapaan karibnya, tak menampik terdapat hewan kurban yang stres hingga sakit mata imbas perjalanan jauh. Namun, dia menegaskan hewan masih layak sesuai syariat Islam.

"Yang namanya perjalanan jauh itu memang ada beberapa yang stres dalam perjalanan dan sakit mata, tetapi sesuai syariat Islam itu masih masuk," ucapnya.

Dia memastikan, hewan kurban yang tidak sesuai syariat Islam telah disisihkan dan diberikan tanda khusus agar tidak dijual.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut