Pengamat Soroti Dharma-Kun, Himpun Dukungan Maju Pilgub Jakarta tapi Tak Populer di Survei
JAKARTA, iNews.id - Pengamat politik, Ray Rangkuti menyoroti pasangan calon (paslon) independen Pilgub Jakarta, Dharma Pongrekun-Kun Wardana. Sebab, keduanya berhasil menghimpun 600.000 lebih KTP sebagai dukungan maju di Pilkada 2024 tanpa meraih elektabilitas tinggi pada survei-survei.
"Kenapa seorang yang sudah mendapatkan dukungan awal dari pemilih ini independen tapi justru tak naik di survei," ujar Ray dalam program Interupsi yang tayang di iNews, Kamis (5/9/2024).
Menurutnya, temuan tersebut menarik. Pasalnya, secara umum paslon independen yang didukung relatif dikenal publik.
"Misal di kasus 2017 lalu, kan Ahok (mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Thahja Purnama) mau jalan dan belum ada partai saat itu. Cuma karena Ahok memang relatif populer dengan sangat mudah Ahok mengumpulkan lebih dari, (dari) Sahabat Ahok, lebih dari 800.000 tanda tangan, KTP, hampir setara dengan 20 sekian persen dari warga Jakarta," tuturnya.