Penonton Formula E Membeludak, Polisi: 19.000 Orang Berangkat dari JIExpo
JAKARTA, iNews.id - Gelaran perdana balap mobil listrik Formula E Jakarta disambut dengan antusiasme tinggi masyarakat Ibu Kota. Hal ini diketahui berdasarkan kondisi parkir kendaraan JIExpo yang hampir penuh.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Komarudin menjelaskan kantong parkir yang disediakan di JIExpo untuk penonton Formula E berada di sektor timur dan barat. Warga yang memarkirkan kendaraannya di sana kemudian naik shuttle bus untuk menuju arena balapan yang berada di kawasan Ancol.
"Hasil pantauan kami untuk parkir timur sudah penuh dan di parkir barat kondisi saat ini sekitar 90 persen," ujar Komarudin, Sabtu (4/6/2022).
Menurut Komarudin, penonton Formula E yang berangkat dari JIExpo tercatat belasan ribu orang. Maka dari itu, dirinya mengaku tidak heran jika ketersediaan parkir di sana hampir penuh.
"Catatan terakhir sudah kurang lebih 19.000 penonton yang berangkat menuju venue atau lokasi pelaksanaan balapan," tutur Komarudin.