Perampok Nenek di Bekasi sempat Tersetrum Listrik saat Beraksi
Senin, 17 Februari 2025 - 21:56:00 WIB
MR dan AG kemudian menghubungi pelaku lainnya untuk menjemput dan meninggalkan lokasi.
“Setelah berhasil, MR menghubungi DA untuk menjemput. Yang kemudian saudara DA memerintahkan saudara R dan N untuk menjemput AG dan MR dari rumah korban,” kata Wira.
Diketahui, para pelaku sengaja menjadikan nenek tersebut sebagai sasaran perampokan. Nenek tersebut dianggap sebagai sasaran yang lemah.
“Tersangka DA memberikan gambaran kepada tersangka AG dan MR dengan menunjukkan tempat warung korban. Korban tinggal di warung atau rumah tersebut seorang diri dan posisinya korban sudah lansia, dengan kondisi pendengaran dan penglihatan sudah banyak berkurang," kata Wira.
Editor: Reza Fajri