Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro
Advertisement . Scroll to see content

Polda Metro Jaya Kerahkan 8.000 Lebih Personel Amankan Nataru di Jabodetabek

Jumat, 16 Desember 2022 - 21:01:00 WIB
Polda Metro Jaya Kerahkan 8.000 Lebih Personel Amankan Nataru di Jabodetabek
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan Polda Metro Jaya mengerahkan 8.000 personel lebih untuk mengamankan libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru). (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Polda Metro Jaya mengerahkan 8.000 personel lebih untuk mengamankan libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru). Ribuan personel akan mengamankan seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya yakni Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek). 

"Jumlah personel 8.000 lebih ya disebar di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol E Zulpan, Jakarta, Jumat (16/12/2022).

Zulpan menyebut selain DKI Jakarta polisi bakal mengamankan kota penyangga Jakarta. Pihaknya bakal melakukan rapat koordinasi dengan pemprov, pemkab, dan pemkot untuk membahas seputar pelaksanaan Nataru.

"Untuk tingkat daerah khususnya Polda Metro Jaya akan segera melakukan rapat koordinasi tingkat Provinsi DKI," ujar Zulpan.

Lebih jauh Zulpan menyebut pola pengamanan Nataru pada tahun ini tidak berbeda jauh dengan tahun sebelumnya. Yang membedakan hanya lah di tempat-tempat keramaian yang saat ini sudah tidak ada pembatasan akibat pandemi Covid-19.

"Yang berbeda adanya perbedaan ketentuan tempat-tempat hiburan dan tempat-tempat keramaian yang sudah berbeda dengan tahun lalu. Nanti kita update ya kalau sudah rakor dengan lintas sektoral di Provinsi Jakarta," kata Zulpan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut