Polisi Besok Sampaikan Kronologi Penangkapan Aktor Utama Perampokan dan Pemerkosaan ABG di Bekasi
JAKARTA, iNews.id - Polisi menangkap Rangga Tias Saputra, aktor utama kasus perampokan dan pemerkosaan terhadap perempuan ABG di Bintara, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Rabu (19/5/2021). Sebelumnya, polisi telah menangkap dua pelaku lain dalam kasus tersebut.
Direskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat mengatakan, kronologi mengenai penangkapan tersebut disampaikan besok. Dia tidak menjelaskan, kapan waktu keterangan akan disampaikan.
"Sudah besok saja (rilis)," ujar Ade di Jakarta, Rabu (19/5/2021).
Sebelumnya Polda Metro Jaya telah memasukkan Rangga ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO). Polisi juga sempat mencium persembunyian Rangga. Selain itu, Polda Metro juga sempat merilis wajah Rangga
Editor: Kurnia Illahi