Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Polisi Gadungan Curi Mobil Taksi Online di Jaktim, Modus Minta Antar Istri ke RS
Advertisement . Scroll to see content

Polisi: Korban Meninggal karena Kecelakaan Naik 40 Persen saat PSBB Jakarta

Kamis, 01 Oktober 2020 - 17:36:00 WIB
Polisi: Korban Meninggal karena Kecelakaan Naik 40 Persen saat PSBB Jakarta
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Sambodo Purnomo Yogo. (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Jumlah korban yang meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas meningkat 40 persen selama Jakarta memberlakukan Pembatasan Sosial Skala Besar (PSBB) secara ketat yang sudah berlangsung dua pekan. Jumlah tersebut meningkat jika dibandingkan selama PSBB transisi.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Sambodo Purnomo Yogo memaparkan, perbandingan jumlah korban tewas akibat kecelakaan selama 14 hari periode PSBB Transisi (31 Agustus-14 September) sebanyak 10 orang. Sedangkan saat PSBB Jakarta (14-27 September) jumlah korban mencapai 14 orang.

"Terjadi peningkatan (jumlah) korban meninggal dunia sebesar 40 persen atau 10 orang berbanding 14 orang," katanya saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis (1/10/2020).

Sambodo mengatakan, Ditlantas Polda Metro Jaya juga mendata jumlah kecelakaan lalu lintas saat PSBB Jakarta. Jumlah tersebut meningkat satu persen dibanding periode PSBB Transisi atau 168 kasus berbanding 169 kasus.

Untuk jumlah pelanggaran lalu lintas, meningkat sebesar 6,43 persen pada sepekan (7-13 September) PSBB Transisi atau 21.908 kasus berbanding periode PSBB Jakarta (14-20 September) mencapai 23.316 kasus. Sedangkan volume kendaraan selama satu pekan sebelum PSBB Jakarta dibanding sepekan setelah PSBB Jakarta menurun sebesar 18,19 persen hingga 21,45 persen.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut