Pramono Anung Ingin Lanjutkan Program Rusun Superblok Ahok untuk Warga Jakarta
JAKARTA, iNews.id – Calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta 2024, Pramono Anung, memastikan akan melanjutkan program Rusun Superblok yang sebelumnya digagas oleh mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Program ini sempat tertunda.
Pernyataan ini disampaikan Pramono saat menghadiri acara konsolidasi internal bersama Komunitas Juang Perempuan (KJP) di Gelanggang Remaja, Jakarta Utara, Jumat (6/9/2024). Menurutnya, ide Ahok mengenai Rusun Superblok sangat baik, namun sayangnya tidak sempat terealisasi penuh.
“Program Rusun Superblok yang dirancang oleh Pak Ahok luar biasa, tapi sayang tidak bisa selesai karena peristiwa politik yang keras waktu itu. Kalau saya terpilih, program ini akan dilanjutkan,” kata Pramono.
Pramono menekankan program-program yang baik dari para gubernur terdahulu tidak seharusnya dihentikan.
Sebaliknya, program-program tersebut perlu dikembangkan lebih lanjut. Salah satu yang menjadi fokus Pramono adalah meningkatkan akses transportasi dari setiap Rusun Superblok, sehingga memudahkan mobilitas warga.