Pramono dan Rano Karno Menuju ke KPU Ambil Undian Nomor Urut Pilgub Jakarta
Senin, 23 September 2024 - 18:33:00 WIB
Diketahui, KPU DKI membatasi jumlah maksimal pendukung cagub-cawagub yang hadir saat pengundian nomor urut. Tahapan pengundian ini dilakukan setelah KPU DKI menetapkan tiga pasangan cagub-cawagub pada Minggu (22/9/2024).
Dengan adanya penetapan ini, ketiga paslon telah dinyatakan memenuhi syarat mengikuti Pilgub Jakarta 2024. Ketiganya juga telah menjalani tes kesehatan.
Tiga pasangan yakni Ridwan Kamil-Suswono, Pramono Anung-Rano Karno dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana wajib menghadiri acara yang digelar di kantor KPU Jakarta pada pukul 19.00 WIB ini.
Editor: Faieq Hidayat