Pramono Janji Berikan Pelatihan Khusus bagi Nelayan Jakarta
JAKARTA, iNews.id - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut tiga, Pramono Anung menghadiri acara 'Kenduri Persona Kampung Nelayan Cilincing' di lapangan Wika Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, Minggu (20/10/2024). Dia berjanji akan memberikan pelatihan khusus kepada nelayan di Jakarta.
Pramono menilai para nelayan seharusnya diberikan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan. Menurutnya, keterampilan ini sangat penting untuk meningkatkan taraf hidup para nelayan.
"(Untuk itu) maka kami akan mengadakan pelatihan khusus untuk nelayan di Kalibaru, di Cilincing ini setiap waktu setiap saat untuk apa? Supaya pertama keterampilan mereka meningkat. Kedua, pengetahuannya juga meningkat," kata Pramono.
Jika tidak diberikan keterampilan, Pramono meyakini para nelayan akan kalah dan tidak bisa menjadi tuan rumah di tempatnya sendiri. Para nelayan akan kalah dengan teknologi yang terus berkembang.