Pria di Bogor Tipu Minimarket hingga Curi Handphone, Modusnya Tukar Uang Receh
Selasa, 17 Januari 2023 - 19:47:00 WIB
Ternyata, pelaku juga mengambil handphone milik kasir rumah makan Padang dengan modus menukarkan uang. Sehingga, pelaku langsung dikejar oleh karyawan minimarket dan rumah makan Padang.
"Dalam upaya melarikan diri yakni di sekitar Gerbang Perum Budi Agung pelaku menabrak angkot dan karena korban meneriaki pelaku diamankan warga dan dibawa ke Pos Satpam Jogja Plaza," ungkapnya.
Ketika digeledah, ditemukan satu unit handphone milik Rumah Makan Padang dari tangan pelaku. Selanjutnya, pelaku dan barang bukti diamankan ke Polsek Tanah Sareal untuk diperiksa lebih lanjut.
"Mengamankan pelaku ke Mako Polsek Tanah Sareal dan menyita barang bukti," tutupnya.
Editor: Faieq Hidayat