Program Sarapan Gratis Batal, Pramono: Tak Ada Maksud Saingi MBG
"Saya secara khusus ingin meluruskan apa yang menjadi berita dari teman-teman sekalian. Nggak ada sama sekali keinginan untuk menyaingi (MBG), rivalitas, nggak ada," ujar Pramono.
Mantan Sekretaris Kabinet (Seskab) di era Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini mengatakan, pihaknya hanya ingin membuat siswa nyaman saat bersekolah di Jakarta. Sebagai ganti program sarapan gratis, pihaknya berencana membuat program renovasi kantin sekolah.
"Kalau sudah dapat makan siang bergizi gratis, kami berpikir kalau memang bisa dilakukan sarapan gratis, kami lakukan. Kalau nggak, maka kami akan melakukan perbaikan infrastruktur kantin-kantin yang ada di sekolah. Karena tidak semua sekolah itu mempunyai infrastruktur yang baik," katanya.
Editor: Reza Fajri