Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!
Advertisement . Scroll to see content

PSBB Corona Berlaku Jumat, Warga DKI Diminta Tak Khawatir Pasokan Pangan

Kamis, 09 April 2020 - 14:29:00 WIB
PSBB Corona Berlaku Jumat, Warga DKI Diminta Tak Khawatir Pasokan Pangan
Ilustrasi, pasokan beras. (Foto: Dok. iNews).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) efektif berlaku di Jakarta mulai Jumat (10/4/2020) pukul 00.00 WIB. Selama penerapan PSBB Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan persediaan pangan aman.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan distribusi pangan dari luar Jakarta dan di dalam wilayah DKI dijamin oleh pemerintah. Selama PSBB diberlakukan urusan pangan tidak ada pembatasan dalam pengadaan dan distribusinya​​.

"Pemprov melalui BUMD, Bulog dan para pelaku usaha pangan telah berkolaborasi untuk mendukung kecukupan pangan bagi warga Jakarta," ujarnya di Jakarta, Kamis (9/4/2020).

Dia menuturkan, Dinas KPKP juga sudah berkoordinasi dengan berbagai distributor untuk memastikan pasokan pangan di Ibu Kota selama dua minggu ke depan atau selama diberlakukan PSBB di Jakarta untuk mendukung kecukupan pangan masyarakat.

Menurutnya, masyarakat tidak perlu mengkhawatirkan persediaan pasokan kebutuhan makanan. Selama diberlakukan PSBB, jalur untuk logistik dari luar daerah tidak dibatasi. "Warga Jakarta tidak perlu khawatir," ucapnya.

Persediaan beras di Bulog, PT Food Station Tjipinang Jaya dan Pasar Induk Beras Cipinang mencapai, kata dia mencapai 254.891 ton. Ketersediaan beras itu bisa mencukupi kebutuhan warga Jakarta hingga 5 bulan ke depan.

Selain itu ketersediaan gula pasir saat ini mencapai 5.733 ton. Jumlah ini belum terhitung dengan jumlah persediaan para distributor. "Kalau ditambah dengan persediaan gula yang ada di distributor maka gula pasir di Jakarta hingga Idul Fitri 2020 dijamin aman," ucapnya.

Kemudian, daging sapi saat ini tersedia sebanyak 9.808 ton. Minyak goreng, telur, bawang merah, cabai, sayur dan buah-buah persediaannya juga sangat memadai.

"BUMD pangan DKI Jakarta telah melakukan kontrak dengan para petani atau gapoktan dari berbagai daerah produsen pangan," ucapnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut