PT Pindad Tawarkan Mesin Penghancur Sampah Ramah Lingkungan kepada Pemkot Jakut
JAKARTA, iNews.id - PT Pindad menciptakan mesin penghancur atau smokeless incinerator sampah yang ramah lingkungan. Teknologi ini ditawarkan PT Pindad untuk mengatasi permasalahan sampah di Jakarta Utara (Jakut).
Perwakilan dari PT Pindad, Andrea Barata mengatakan mesin pengolahan sampah produksi anak bangsa ini merupakan salah satu solusi yang dapat membantu penanganan sampah di lingkungan masyarakat. Menurutnya salah satu keunggulan alat ini yaitu ukurannya yang praktis.
"Bentuknya kecil, dapat dipindah-pindahkan lokasinya. Produk yang kami tawarkan dapat membantu Pemerintah Kota Jakarta Utara mengurangi sampah langsung dari sumber awal yakni rumah tangga," kata Andrea di Jakarta Utara, Kamis (18/2/2021).
Kasubag Lingkungan Hidup dan Kebersihan Jakarta Utara Imam Prakoso mengatakan mesin yang ditawarkan oleh Pindad sangat menarik karena dapat membantu pengolahan sampah atau pengurangan sampah langsung di sumber.
"Sebuah mesin pembakar sampah yang mengadopsi teknologi ramah lingkungan dan hemat energi," kata Imam.