Rekonstruksi Bripda Ignatius Tertembak di Rusun Polri Cikeas Tuntas, Ini Hasilnya
"Untuk hal tersebut nanti tentu akan disimpulkan dalam pembuktian persidangan. Namun dalam fakta-fakta penyidikan hingga saat ini berdasarkan keterangan saksi juga tersangka, juga rekonstruksi ini, sampai saat ini kami belum menemukan permasalahan antara tersangka dan korban," ujarnya.
Kemudian, perihal keberadaan senjata api dan lainnya masih berada di Puslabfof Mabes Polri. Senjata itu masih harus diteliti lebih lanjut dan menunggu hasilnya.
"Kami masih dalami hal tersebut. Senjata saat ini berada di Puslabfor Mabes Polri. Masih diperiksa dan verifikasi dari mulai partisi-partisinya, apakah benar rakitan atau memang asli dan lain sebagainya. Itu masih menunggu hasil dari Puslabfor," ucapnya.
Terakhir, terkait proses penyidikan kasus ini masih dipercaya untuk dilakukan oleh Polres Bogor. Pihaknya pun akan melaksanakan proses ini secara profesional bukan berdasarkan asumsi.
"Sampai saat ini kami masih dipercaya untuk melakukan penyidikan terhadap perkara ini. Dari Kompolnas selalu mengawasi kami, dan sudah kami lakukan gelar perkara bersama dengan keluarga korban, juga tim pengacara hadir lengkap di Polres Bogor," ujarnya.
"Kami rasa sampai saat ini insya Allah kami amanah dan akan melaksanakan penyidikan ini secara profesional berdasarkan SCI atau secara ilmiah, tidak berdasarkan asumsi," katanya lagi.
Editor: Donald Karouw