Ridwan Kamil Sungkeman dan Minta Doa Restu ke Ibu usai Nyoblos di Bandung
Rabu, 27 November 2024 - 13:11:00 WIB
Setibanya di lokasi pencoblosan, Ridwan Kamil langsung disambut sorak sorai warga, yang juga memberikan hak suara di TPS yang sama dengan dirinya.
Bahkan, tidak sedikit dari mereka sengaja berkerumun dan mengeluarkan ponsel mereka untuk berswafoto bersama cagub Jakarta itu.
"Kang Emil, Kang Emil, bu Cinta," teriak beberapa warga di lokasi pencoblosan.
Melihat antusias warga, Ridwan Kamil pun langsung mengamini permintaan mereka untuk berswafoto dengannya dan sang istri.
Editor: Aditya Pratama