Sambut Pemerintahan Baru, Relawan RK-Suswono Kembali Traktir Warga Jakarta Makan
Diketahui, Prabowo telah mencanangkan program makan bergizi gratis untuk melindungi masyarakat kalangan bawah dan meningkatkan nutrisi generasi penerus bangsa.
“Gerakan relawan RIDO, selain sebagai bentuk aksi sosial untuk membantu warga Jakarta, juga merupakan wujud sinergi program RIDO dalam mendukung program makan bergizi gratis yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto," tutur Juru Bicara paslon RIDO Muhammad Kholid.
Sementara itu, Jubir RIDO Ahmad Fathul Bahri menambahkan gerakan relawan ini selain memberi manfaat langsung dalam bentuk makan gratis dan bergizi, juga menciptakan efek multiplier bagi pergerakan ekonomi masyarakat, khususnya UMKM kuliner Jakarta dan rantai usaha terkait.
Editor: Rizky Agustian