Segera Tata Kawasan Gunung Antang Matraman, Pemkot Jaktim: Bangunan Liar Berdiri di Lahan PT KAI
JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Timur (Jaktim) segera menggelar rapat dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk menata kawasan Gunung Antang. Penataan akan menyasar bangunan liar yang berdiri di atas lahan milik PT KAI.
Penjadwalan rapat antara Pemkot Jakarta Timur dengan KAI ini dikonfirmasi oleh Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar.
"Rencananya Kamis (16/6/2022) ini kami undang rapat untuk penataan kawasan karena masuk asetnya PT KAI," kata Anwar, Kamis (16/6/2022).
Anwar mengungkapkan jajarannya tidak dapat menindak lokasi tersebut secara langsung tanpa persiapan. Situasi tersebut mempertimbangkan lokasi yang sudah dikenal lama sebagai tempat prostitusi dan perjudian.
"Tidak mudah karena bangunan liar yang sudah ada di sana berdiri di lahan milik PT KAI. Kami mesti berkoordinasi terlebih dahulu dengan KAI," ujarnya.