Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 85 Korban Luka Musala Ambruk di Bogor Dirawat di 3 RS, Pemkab Tanggung Seluruh Biaya Perawatan
Advertisement . Scroll to see content

Suami Bupati Bogor Ade Yasin Meninggal Dunia di RSUD Ciawi

Kamis, 24 September 2020 - 06:50:00 WIB
Suami Bupati Bogor Ade Yasin Meninggal Dunia di RSUD Ciawi
Suami Bupati Bogor Ade Yasin, Yanwar Permadi bin Muhammad Salim meninggal dunia, Kamis (24/09/2020). (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Suami Bupati Bogor Ade Yasin, Yanwar Permadi bin Muhammad Salim meninggal dunia, Kamis (24/9/2020). Belum ada keterangan pasti, penyebab almarhum meninggal.

Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor Syarifah Sofiah menyampaikan kabar tersebut dalam keterangan tertulisnya melalui layanan pesan WhatsApp.

"Berita duka, innaalillahi wainna ilaihi roojiun telah berpulang ke Rahmatullah, Bapak H Yadwar bin Muhammad Salim, suami tercinta dari ibu kita semua/ibu Bupati Bogor Ade Yasin," tulisnya, Kamis.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Bogor ini menyebutkan, almarhum meninggal dunia hari ini pukul 01.40 WIB di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciawi, Kabupaten Bogor.

"Mohon doa dari seluruh masyarakat Kabupaten Bogor agar almarhum husnul khatimah, diampuni segala dosa, kekhilafannya, diterima iman Islamnya dan seluruh amal ibadahnya," ujarnya.

Editor: Djibril Muhammad

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut